Warung Bebas

Jumat, 03 Juni 2016

DPR Pertanyakan Data Harga Daging Jokowi : Pemerintah Bisa Turunkan Harga Di Bawah Rp 100 ribu/kg Aja Udah Luar biasa Tuh


POSMETRO INFO - Wakil Komisi IV DPR RI Daniel Johan mempertayakan data yang diterima oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) masalah harga daging yang meminta harga daging Rp 80 ribu/kg sebelum Lebaran.

"Saya pertayakan itu data dari mana yang diterima oleh Presiden Jokowi," kata Daniel didalam diskusi Talkshow Akhir Pekan polemik radio SindoTrijaya dengan tema 'De Javu Harga Sembako' di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (4/6/2016).

Menurut Daniel pemerintah bisa menurunkan harga daging dibawah Rp 100 ribu/kg, menurutnya itu sudah luar biasa yang dilakukan oleh pemerintah.

"Saat ini harga pangan terus naik, kalau dipaksakan penernak menurunkan harga daging itu sama saja mematikan para peternak," ucapnya.

Ia juga mempertayakan, jika di negara lain seperti Malaysia dan Singapura harga daging bisa di bawah Rp80.000. Menurutnya harga daging di dua negara tersebut sama dengan harga di Indonesia.

"Saya sudah cek harga daging di Malaysia dan Singapura itu harganya sama dengan Indonesia," katanya.

Seperti diketahui Presiden Jokowi meminta harga daging dibawah Rp 80 ribu/kg sebelum Lebaran, Jokowi berpandangan jika di negara lain harga daging bisa di bawah Rp80.000 maka Presiden yakin hal itu bisa terjadi di Indonesia. Misalnya saja, Presiden mencontohkan harga daging di Singapura atau Malaysia berkisar Rp50.000 hingga Rp55.000 perkg di tingkat ritel, padahal di Indonesia bisa sampai Rp120.000-Rp130.000 bahkan mencapai Rp150.000/kg menjelang Lebaran.(ts)

0 komentar em “DPR Pertanyakan Data Harga Daging Jokowi : Pemerintah Bisa Turunkan Harga Di Bawah Rp 100 ribu/kg Aja Udah Luar biasa Tuh”

Posting Komentar

 

Hot News Copyright © 2012 Fast Loading -- Powered by Blogger